Friday, June 28, 2013

Sushi Salmon

Konichiwa!!

Topik kali ini akan membahas tentang Sushi.
Sushi merupakan makanan tradisional Jepang yang sangat populer di dunia. Namun sayangnya, pada umumnya kebanyakan orang berpikir bahwa Sushi adalah makanan yang disajikan mentah-mentah, tapi minna!! itu tidak tepat! karena ada juga sushi yang disajikan dalam keadaan matang seperti norimaki sushi.

Tapi pada kesempatan ini saya ingin membagi informasi kepada minnasan mengenai sushi salmon. 
 Sushi salmon bukan merupakan makanan mentah yang disajikan langsung begitu saja loh! karena meskipun kita sering melihat ada irisan salmon yang terlihat mentah disajikan, tapi minnasan perlu tahu bahwa tidak perlu takut untuk memakannya, karena salmon yang disajikan sudah memiliki standar tertentu. 
Seperti yang dikatakan oleh salah satu staff di sebuah restoran sushi, tempat saya mengikuti workshop sushi yang mengatakan bahwa penyajian salmon mentah tidak dilakukan sembarangan, karena untuk menyajikannya diperlukan salmon dengan kualitas tertentu seperti salmon segar yang memenuhi standar-standar tertentu yang menjaga kehigienisan ikan. Lalu salmon tersebut disajikan selalu dalam keadaan segar, dan untuk mengolahnya tidak hanya dengan mengandalkan kualitas ikan saja, tapi juga dari cara pengolahan mulai dari mencuci ikan, memotongnya, hingga pada jenis bahan-bahan yang memang khusus untuk mengolah ikan agar ikan dapat dimakan secara aman oleh konsumen, dan salmon tidak hanya disajikan mentah saja, tetapi juga biasanya disajikan bersama nasi yang dikepalkan dengan ukuran segenggam atau lebih kurangnya, dan diberi topping salmon. Minnasan, juga perlu tahu bahwa salmon yang disediakan mentah tanpa nasi kepal, tidak disebut sushi tetapi "sashimi"
"Gak mau ah! soalnya amis!"
 Banyak orang yang mengatakan hal seperti itu, pada saat ditawari sushi salmon. Minna! minnasan tidak perlu khawatir dengan hal seperti "amis," karena, perlu minnasan tahu, salmon yang digunakan untuk membuat sushi salmon adalah salmon yang masih memiliki standar kesegaran, layaknya ikan tersebut baru ditangkap, dan minnasan dapat memakannya tanpa khawatir, karena setiap restoran sushi memiliki standar yang sesuai dengan standar pembuatan sushi, lagi pula ikan yang disajikan bukan ikan yang sudah lama disimpan, jadi tidak akan amis. Lalu untuk memakan sushi dengan topping salmon mentahpun ada caranya, yaitu dimakan dengan wasabi dan shoyu(kecap Jepang yang memiliki rasa yang manis tapi cair, berbeda dengan kecap manis di Indonesia). 
Wasabi memiliki rasa yang menyengat, dan bukan pedas! jadi minnasan harus berhati-hati saat menggunakannya, tidak boleh kebanyakan, jika minnasan tidak kuat pada sesuatu yang menyengat. karena rasa menyengatnya bisa sampai kehidung, tapi meskipun begitu, wasabi memiliki fungsi untuk membantu minnasan untuk dapat memakan salmon sushi.  

Jadi, minna bagaimana menurut minnasan mengenai sushi bertopping salmon? 
tidak seperti yang kita pikirkan, ternyata sushi dengan topping salmon aman dikonsumsi dan tidak amis. : D



Sumber: 
Celeste, Heiter.2007.The Sushi Book.USA:Thing Asia Press
Aya,Imatani.2009.Sushi: The Beginner's Guide.US:Charlesbridge Publishing


No comments:

Post a Comment